Sampai April 2021, Media Nusantara Citra (MNCN) punya pangsa pemirsa primetime 52,4%

Kamis, 06 Mei 2021 | 06:30 WIB   Reporter: Ika Puspitasari
Sampai April 2021, Media Nusantara Citra (MNCN) punya pangsa pemirsa primetime 52,4%


EMITEN - JAKARTA. PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) berhasil mempertahankan dominasinya untuk mencatat pangsa pemirsa tertinggi di industri pada slot primetime dan non-primetime, didukung oleh berbagai produksi in-house di berbagai kategori konten.

Sampai dengan April 2021, MNCN membukukan pangsa pemirsa sebesar 52,4% di primetime dan 40,4% di non-primetime, peningkatan yang signifikan masing-masing dari 34,2% dan 34,6% pada periode yang sama tahun lalu.

Drama unggulan MNCN, Ikatan Cinta, melanjutkan kinerja apiknya dengan terus menempati puncak program terbaik di televisi dengan rata-rata rating 11,4% dan pangsa pemirsa sebesar 41,5% selama 194 hari pada 30 April 2021, sejak ditayangkan perdana pada 19 Oktober 2020.

Baca Juga: Lepas Multifiling (MFMI), Multipolar (MLPL) fokus pada bisnis teknologi digital

Selain itu, serial drama ini menerima penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) dan masuk ke dalam buku rekor sebagai serial drama pertama di sejarah FTA TV yang dapat meraih lebih dari 40% pangsa pemirsa untuk 100 hari berturut-turut, dan masih secara konsisten menghasilkan lebih dari 40% pangsa pemirsa hingga 24 April 2021.

Program lainnya yang dimiliki MNCN juga menunjukkan kinerja yang positif sampai dengan April 2021, dengan masuknya 16 dari 20 Top program disiarkan oleh FTA TV perseroan dibandingkan dengan 3 dari 20 program pada periode yang sama tahun lalu.

Hary Tanoesoedibjo, Executive Chairman MNC Group mengatakan, MNCN telah berhasil memperkuat posisi terdepan di TV FTA, kinerja konten atau program, media sosial, portal berita, dan yang terakhir super-app kami, RCTI+.

Selain itu, permintaan iklan di semua lini media kami sangat luar biasa, walaupun adanya pengaruh yang disebabkan oleh pandemi Covid-19. “Ini merupakan tugas kami di MNCN untuk mempertahankan kinerja yang luar biasa ini dan saya sangat bersemangat untuk dapat melihat hasil kinerja yang positif bagi perseroan di tahun 2021,” ujarnya dalam keterbukaan informasi, Rabu (5/5).

Baca Juga: Simak jadwal pembagian dividen AKR Corporindo (AKRA)

Selain itu, untuk kinerja media sosial MNCN terus menunjukkan dominasinya sampai dengan April 2021, dengan jumlah subscribers atau followers dan views yang tinggi. Berbagai channel YouTube perseroan menghasilkan lebih dari 133 juta subscribers dan 41,9 miliar views pada April 2021.

Kemudian, unit multi-channel network (MCN) milik perseroan ini juga berhasil berkembang, dimana telah memperoleh 66,2 juta subscribers dan 7,3 miliar views. Dalam kurun waktu kurang dari 10 bulan. 

Monetisasi media sosial MNCN lainnya di Facebook yang dibentuk pada Juli dan TikTok dibentuk pada September juga berkinerja dengan baik, yang hingga saat ini memiliki basis followers yang sangat besar, masing-masing mencapai lebih dari 51 juta dan 55 juta followers.

Selanjutnya: Optimistis prospek positif, ini cara Aneka Tambang (ANTM) pacu kinerja bisnis nikel

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi

Terbaru