Siap IPO, Kusuma Kemindo Sentosa (KKES) Patok Harga Penawaran Rp 105 Per Saham

Selasa, 02 Agustus 2022 | 05:30 WIB   Reporter: Akhmad Suryahadi
Siap IPO, Kusuma Kemindo Sentosa (KKES) Patok Harga Penawaran Rp 105 Per Saham


RENCANA IPO - JAKARTA. Perusahaan distributor bahan kimia, PT Kusuma Kemindo Sentosa Tbk  memasang harga penawaran umum perdana saham atau Initial Public Offering (IPO) sebesar Rp 105 per saham.

Dalam periode penawaran awal (bookbuilding) yang berlangsung 19-27 Juli 2022, calon emiten dengan kode saham KKES ini memasang harga penawaran antara Rp 100-Rp 130 per saham.

Dalam hajatan IPO, KKES bakal melepas 300 juta saham ke publik. Jumlah tersebut setara 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh setelah IPO. Dus, dengan harga penawaran Rp 105 per saham, KKES berpotensi memperoleh dana segar sebesar Rp 31,5 miliar.

Setelah dikurangi biaya-biaya emisi efek, dana perolehan IPO ini rencananya akan digunakan untuk beberapa keperluan.

Baca Juga: Harga IPO Pemilik Kebab Baba Rafi Rp 126 Per Saham, Bisa Raup Dana Rp 119,45 Miliar

Sekitar 95% akan digunakan untuk modal kerja dalam rangka mendukung kegiatan operasional dan pengembangan bisnis. Rinciannya, sekitar 30% untuk biaya operasional seperti gaji, biaya angkut, biaya kantor, biaya penjualan dan lainnya. Sekitar 65% untuk pembelian barang dagangan, pelunasan hutang usaha kepada pemasok.

Sisanya, sekitar 5% akan digunakan untuk pengembangan sistem informasi dan teknologi termasuk digitalisasi sistem informasi teknologi (IT) untuk sales, delivery, inventory dan logistik.

KKES juga melaksanakan program Employee Stock Allocation (ESA) dengan jumlah sebanyak 1,19%  dari jumlah yang ditawarkan dalam Penawaran Umum atau sebanyak 3,57 juta

Dalam aksi korporasi ini, KKES menunjuk PT Mirae Asset Sekuritas Indonesia sebagai underwriter. Penawaran umum dijadwalkan berlangsung pada 2-4 Agustus 2022. Tanggal penjatahan berlangsung pada 4 Agustus 2022 dan distribusi saham secara elektronik pada 5 Agustus 2022.

KKES nantinya akan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 8 Agustus 2022.

Asal tahu, KKES adalah entitas anak PT Catur Sentosa Adiprana Tbk (CSAP). Catur Sentosa sendiri merupakan sebuah emiten yang bergerak di bisnis distribusi bahan bangunan dan consumer goods, ritel modern bahan bangunan & home improvement Mitra10, serta home furnishing Atria.

Baca Juga: Gejolak IHSG Masih Terjaga, Berikut Faktor Penyokong Optimisme Pasar

KKES aktif sebagai importir, stockist & distribusi bahan kimia commodity dan specialty, makanan, bahan kimia konstruksi dan bahan terkait.

KKES saat ini menjalankan usaha di bidang perdagangan besar bahan dan barang kimia dasar, perdagangan besar berbagai macam material bangunan dan perdagangan besar mesin, peralatan dan perlengkapan lainnya.

KKES melihat peluang bisnis yang menjanjikan dalam bidang bahan-bahan kimia untuk keperluan industri maupun keperluan rumah tangga.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tendi Mahadi

Terbaru