Asing manfaatkan kenaikan IHSG dengan melego saham-saham ini pada Kamis (25/2)

Jumat, 26 Februari 2021 | 00:10 WIB   Reporter: Noverius Laoli
Asing manfaatkan kenaikan IHSG dengan melego saham-saham ini pada Kamis (25/2)


BURSA EFEK / BURSA SAHAM -   JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona hijau pada perdagangan hari ini. Mengutip data RTI, Kamis (25/2), IHSG menguat 0,62% atau bertambah 38,59 poin ke level 6.289,64. Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona hijau.

Kenaikan IHSG ditopang delapan dari 10 sektor yang menguat. Sektor infrastruktur, tambang dan perdagangan merupakan sektor pendorong terbesar IHSG. Sektor-sektor ini menguat masing-masing 1,04%, 0,95% dan 0,94%.

Selain ketiga sektor itu, sektor industri dasar, keuangan dan konstruksi juga turut menopang IHSG di zona hijau. Hanya dua sektor yang tertekan pada perdagangan hari Kamis yakni aneka industri dan barang-barang konsumsi. Masing-masing turun 0,39% dan 0,07%.

Total volume perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) mencapai 30,72 miliar dengan nilai transaksi Rp 15,58 triliun. Sebanyak 289 saham menguat, 190 saham turun dan 161 saham nilainya tidak berubah.

Baca Juga: IHSG menguat, saham-saham ini paling banyak diburu asing, Kamis (25/2)

Investor asing mencatat beli bersih (foreign net buy) Rp 61,33 miliar di seluruh pasar. Namun di pasar reguler asing membukukan jual bersih (foreign net sell) sebesar Rp 221,42 miliar.

Investor asing kembali melepas saham PT Astra International Tbk (ASII) Rp 405,9 miliar. Saham ASII pun melemah tipis 0,89% ke Rp 5.575 per saham. Total volume perdagangan saham ASII mencapai 132,3 juta dengan nilai transaksi Rp 738,2 miliar.

Asing juga melego saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 129,7 miliar. Saham BBCA ditutup melemah tipis 0,30% ke Rp 33.525 per saham. Total volume perdagangan saham BBCA mencapai 15,7 juta dengan nilai transaksi Rp 528,7 miliar.

Saham PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) juga dilepas asing sebesar Rp 116,8 miliar. Saham BMRI ditutup melemah 1,57% ke Rp 6.275 per saham. Total volume perdagangan saham BMRI mencapai 92,4 juta dengan nilai transaksi Rp 585,7 miliar.

Baca Juga: IHSG menguat 0,62% ke 6.289 pada Kamis (25/2)

Berikut 10 saham terbesar jual bersih asing (foreign net sell) pada perdagangan Kamis:

1. ASII Rp 405,9 miliar
2. BBCA Rp 129,7 miliar
3. BMRI Rp 116,8 miliar
4. MDKA Rp 69,0 miliar
5. PSKT Rp 45,0 miliar
6. ICBP Rp 36,4 miliar
7. ACES Rp 29,7 miliar
8. ADRO Rp 28,2 miliar
9. INCO Rp 21,5 miliar
10. SMGR Rp 20,7 miliar

Selanjutnya: IHSG Menguat, Saham ASII dan BBCA Dijauhi Asing

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli

Terbaru