IHSG naik 0,24% ke 6.135 pada sesi I hari ini, asing catat net sell Rp 16,36 miliar

Jumat, 30 Juli 2021 | 12:00 WIB   Reporter: Herlina KD
IHSG naik 0,24% ke 6.135 pada sesi I hari ini, asing catat net sell Rp 16,36 miliar


IHSG - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 14,84 poin atau 0,24% ke 6.135,57 pada akhir perdagangan sesi I hari ini, Jumat (30/7).

Sebanyak 223 saham naik, 263 saham turun, dan 160 saham stagnan.

Lima indeks sektoral menguat, menopang kenaikan IHSG. Sedangkan lima indeks sektoral lainnya masuk zona merah.

Indeks sektoral dengan kenaikan terbesar adalah IDX Sektor Infrastruktur yang naik 1,20%, IDX Sektor Barang Baku yang naik 0,69% dan IDX Sektor Keuangan yang naik 0,32%.

Sedangkan indeks sektoral dengan pelemahan terdalam adalah IDX Sektor Barang Konsumen Primer yang turun 0,94%, IDX Sektor Transportasi yang turun 0,86% dan IDX Sektor Barang Konsumen Non Primer yang turun 0,43%.

Baca Juga: IHSG dibuka menguat pada awal perdagangan Jumat (30/7), asing borong BBCA, BBRI, IPTV

Total volume perdagangan saham di bursa hingga sesi I hari ini mencapai 12,99 miliar saham dengan total nilai Rp 7,52 triliun.

Top gainers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah:

1. PT XL Axiata Tbk (EXCL) (5,12%)
2. PT Astra International Tbk (ASII) (3,23%)
3. PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) (3,03%)

Top losers LQ45 hingga sesi I hari ini adalah:

1. PT Gudang Garam Tbk (GGRM) (-4,38%)
2. PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) (-2,90%)
3. PT Ciputra Development Tbk (CTRA) (-2,81%)

Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 16,36 miliar di seluruh pasar.

Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 37 miliar, PT Bank Jago Tbk (ARTO) Rp 35,8 miliar dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) Rp 32,7 miliar.

Sedangkan saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 54,8 miliar, PT Astra International Tbk (ASII) Rp 53,1 miliar dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 33 miliar. 

Selanjutnya: IHSG diprediksi masih akan menguat di pada perdagangan Jumat (30/7)

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi

Terbaru