BEI: Sudah Ada 23 Perusahaan dalam Pipeline IPO

Kamis, 25 Agustus 2022 | 08:40 WIB   Reporter: Akhmad Suryahadi
BEI: Sudah Ada 23 Perusahaan dalam Pipeline IPO


RENCANA IPO - JAKARTA. Walau pasar saham masih bergejolak, sejumlah perusahaan tetap berniat menggelar penawaran umum saham perdana alias initial public offering (IPO). Buktinya, hingga saat ini, terdapat 23 perusahaan dalam pipeline pencatatan saham Bursa Efek Indonesia (BEI).

I Gede Nyoman Yetna, Direktur Penilaian Perusahaan BEI merinci, berdasarkan sektoral, ada lima perusahaan berasal dari dari sektor consumer cyclicals. Disusul empat perusahaan dari sektor teknologi, dua perusahaan dari sektor consumer non-cyclicals,. Lalu ada dua perusahaan dari sektor perindustrian dan dua perusahaan dari sektor kesehatan.

Lebih lanjut, ada dua perusahaan dari sektor energi, sebanyak dua perusahaan dari sektor keuangan, satu perusahaan dari sektor basic materials, satu perusahaan dari sektor transportasi & logistik, satu perusahaan dari sektor properti & real estate, dan satu perusahaan dari sektor infrastruktur.

Baca Juga: Berniat IPO, Begini Misi Jangka Panjang Planet Ban

“Sampai dengan 24 Agustus 2022, terdapat 43 perusahaan yang mencatatkan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan total dana yang berhasil dihimpun sebesar Rp 21,7 triliun,” terang Nyoman, Rabu (24/8)

Sementara untuk obligasi dan sukuk, hingga tanggal 24 Agustus 2022, terdapat 90 emisi obligasi dan sukuk yang telah dicatatkan di BEI dan diterbitkan oleh 63 perusahaan. Total dana yang dihimpun dari penerbitan obligasi dan sukuk ini mencapai Rp 109,9 triliun.

Sedangkan pada pipeline pencatatan obligasi dan sukuk, terdapat 17 emisi obligasi dan sukuk, yang akan diterbitkan oleh 13 perusahaan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari
Terbaru