Rekomendasi

Pengumuman Hari Ini (5/11)! 2 Saham Akan Masuk Indeks MSCI, Pilih Beli / Jual?

Rabu, 05 November 2025 | 09:23 WIB
Pengumuman Hari Ini (5/11)! 2 Saham Akan Masuk Indeks MSCI, Pilih Beli / Jual?

ILUSTRASI. Pengumuman Hari Ini (5/11)! 2 Saham Akan Masuk Indeks MSCI, Pilih Beli / Jual?


Reporter: Vatrischa Putri Nur  | Editor: Adi Wikanto

KONTAN.CO.ID - Jakarta. Sejumlah saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) diperkirakan akan masuk ke dalam indeks Morgan Stanley Capital International (MSCI) pada periode November 2025. Dua di antaranya yang paling banyak diperbincangkan adalah PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) dan PT Bumi Resources Minerals Tbk (BRMS).

Sebagai informasi, MSCI adalah lembaga penyedia indeks pasar saham global yang digunakan secara luas oleh institusi keuangan besar sebagai benchmark portofolio investasi. Masuknya suatu saham ke dalam indeks ini umumnya mendorong lonjakan permintaan, karena saham tersebut otomatis akan dibeli oleh manajer dana yang mengikuti indeks MSCI.

MSCI melakukan rebalancing setiap tiga bulan. Untuk periode kali ini, pengumuman peninjauan indeks akan dilakukan pada 5 November 2025, dengan implementasi efektif pada 25 November 2025. Investor kini tengah menantikan pengumuman tersebut karena berpotensi memicu rally pada saham-saham kandidat.

Baca Juga: Saham Blue Chip Bank Diserbu Asing, Investor Ritel Baiknya Beli yang Mana?

BREN: Prospek Cerah di Sektor Energi Terbarukan

Senior Market Analyst Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji Gusta, mengatakan prospek saham BREN masih positif dalam jangka menengah hingga panjang. Hal ini seiring meningkatnya permintaan terhadap energi terbarukan (renewable resources) di Indonesia dan global.

“Kinerja BREN berkaitan erat dengan tren energi hijau yang terus meningkat. Wajar jika market cap BREN melonjak, dan hal ini turut mendorong tren kenaikan harga sahamnya,” ujar Nafan kepada KONTAN, Selasa (4/11/2025).

Secara teknikal, Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas, Maximilianus Nico Demus, menilai saham BREN masih berpotensi menguat. Saat ini, saham BREN berada di kisaran Rp 8.815 – Rp 9.600, dengan momentum kenaikan yang mulai terbentuk.

“Secara teknikal, BREN berpeluang melanjutkan penguatan meskipun sesekali mengalami koreksi. Secara momentum, saham ini masih positif,” jelas Nico.

Tonton: Pernyataan Lengkap Prabowo soal Utang Kereta Cepat

BRMS: Diuntungkan oleh Tren Harga Emas Global

Untuk BRMS, Nafan menjelaskan bahwa prospek saham ini didukung oleh meningkatnya permintaan safe haven seperti emas di tengah ketidakpastian global (uncertainties remain strong).

“Kinerja BRMS ditopang oleh diversifikasi mineral seperti emas, tembaga, dan timah. Kondisi global yang tidak stabil justru memperkuat minat terhadap komoditas emas,” paparnya.

Dari sisi teknikal, saham BRMS saat ini bergerak di rentang Rp 840 – Rp 1.025, dengan potensi kenaikan lanjutan. “Momentum BRMS masih baik dan menunjukkan tren naik,” tambah Nico.

Baca Juga: Diburu Asing, Harga Saham Blue Chip Bank Ini Mendaki Nov 2025, Pilih Beli / Jual?

Rekomendasi Analis

Berikut pandangan dan rekomendasi analis terhadap dua saham potensial ini:

  • Nafan Aji Gusta (Mirae Asset): rekomendasi Buy saham BREN dengan target harga Rp 9.975
  • Nafan Aji Gusta (Mirae Asset): rekomendasi Wait and See saham BRMS 

 

Soal Tarif Cukai untuk Rokok Ilegal, Purbaya: Masih Dihitung!

 

Selanjutnya: Promo Bundling Hoka Suka November 2025, Makan Rame-Rame Mulai Rp 32.000-an/Orang

Menarik Dibaca: Promo Bundling Hoka Suka November 2025, Makan Rame-Rame Mulai Rp 32.000-an/Orang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Video Terkait


Terbaru